PERMAPENDIS SUMUTPERMAPENDIS SUMUT

EDU SOCIETY: JURNAL PENDIDIKAN, ILMU SOSIAL DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKATEDU SOCIETY: JURNAL PENDIDIKAN, ILMU SOSIAL DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

Guru Akidah Akhlak di Madrasah Aliyah Swasta Jamiyah Mahmudiyah Tanjung Pura telah melakukan berbagai upaya dalam meningkatkan minat dan motivasi belajar siswa. Pada masa belajar daring yang dilakukan, guru menggunakan media whatshapp sebagai sarana belajar dan membuat video terkait materi pelajaran Akidah Akhlak sehingga siswa lebih tertarik dan berminat mengikuti pelajaran Akidah Akhlak yang diberikan guru. Agar siswa lebih disiplin dan motivasi belajarnya baik maka diatur waktu kegiatan belajar mengajar. Bagi siswa yang terlambat maka akan berdampak pada pengurangan nilai khususnya pada saat pembelajaran dari berlangsung. Guru Akidah Akhlak menerapkan strategi melibatkan siswa secara aktif dalam kegiatan belajar sehingga kegiatan belajar daring maupun kegiatan belajar attap muka mampu didominasi oleh siswa. Bentuk melibatkan secara aktif dilakukan dengan memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya, menanggapi, memaparkan materi dan menjawab pertanyaan dari temannya sehingga setiap siswa dituntut untuk terlibat secara langsung. Setiap kegiatan belajar mengajar selalu diisi dengan kegiatan diskusi kelompok sehingga partisipasi siswa tinggi. Guru memposisikan diri sebagai fasilitator dan meluruskan bila terjadi penyimpangan terhadap pembahasan materi. Siswa diminta mengumpulkan tugas secara langsung dan dilakukan tatap muka sehingga guru dapat kembali memberikan motivasi kepada siswa untuk semangat dan giat dalam belajar. Proses belajar Akidah Akhlak lebih ditekankan pada aplikasi langsung dan praktik sehingga tidak membosankan bagi siswa. Siswa diberikan tugas hafalan materi pelajaran sebagai bentuk tanggung jawab siswa pada materi yang telah diberikan dan siswa diberikan riwerd bila memperoleh prestasi dalam beajar. Guru juga menunjukkan semangat dalam mendidik sehingga siswa juga memiliki semangat dalam menerima materi pelajaran yang diberikan khususnya materi pelajaran Akidah Akhlak.

Guru Akidah Akhlak menggunakan media WhatsApp dan video untuk meningkatkan minat serta motivasi belajar siswa, sekaligus mengatur waktu belajar agar disiplin.Strategi melibatkan siswa secara aktif melalui tanya‑jawab, diskusi kelompok, dan tugas tatap muka berhasil meningkatkan partisipasi tinggi.Pembelajaran difokuskan pada aplikasi praktis, hafalan, dan sistem reward, dengan guru menunjukkan semangat yang menular kepada siswa.

Penelitian selanjutnya dapat membandingkan efektivitas platform digital alternatif, seperti sistem manajemen pembelajaran (LMS), dengan penggunaan WhatsApp dalam meningkatkan partisipasi aktif siswa pada mata pelajaran Akhlak, sehingga dapat mengidentifikasi media yang paling mendukung interaksi dan pemahaman konsep. Selain itu, penting untuk mengkaji dampak penerapan gamifikasi pada penilaian dan sistem reward terhadap motivasi belajar serta pencapaian akademik siswa dalam konteks pembelajaran akhlak selama masa pandemi, guna mengetahui bagaimana elemen permainan dapat memperkuat keterlibatan dan hasil belajar. Selanjutnya, penelitian dapat mengeksplorasi model pengembangan profesional bagi guru yang menekankan keterampilan fasilitasi aktif dan blended learning, dengan fokus pada adaptasi budaya dan kebutuhan spesifik madrasah, sehingga guru dapat lebih efektif mengelola proses belajar mengajar yang mengintegrasikan daring dan tatap muka serta meningkatkan kualitas pendidikan agama.

  1. #berpikir kritis#berpikir kritis
  2. #pembelajaran matematika#pembelajaran matematika
Read online
File size521.67 KB
Pages16
Short Linkhttps://juris.id/p-2tV
Lookup LinksGoogle ScholarGoogle Scholar, Semantic ScholarSemantic Scholar, CORE.ac.ukCORE.ac.uk, WorldcatWorldcat, ZenodoZenodo, Research GateResearch Gate, Academia.eduAcademia.edu, OpenAlexOpenAlex, Hollis HarvardHollis Harvard
DMCAReport

Related /

ads-block-test