STIT MADANISTIT MADANI

IJER: Indonesian Journal of Educational ResearchIJER: Indonesian Journal of Educational Research

Rendahnya pemahaman atas materi tauhid di kelas 3A Salafiyah Ula Jamilurrahman lebih banyak disebabkan oleh penggunaan metode pembelajaran yang kurang sesuai dengan karakter materinya. Dalam upaya memberikan pemahaman materi tauhid tentang iman diperlukan pemilihan metode yang dapat memetakan pikiran untuk memperoleh informasi. Metode mind mapping diharapkan dapat memberikan solusi dalam pembelajaran tauhid. Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menggunakan model penelitian Kemmis dan McTaggart. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas 3A Salafiyah Ula Jamilurrahman Yogyakarta yang terdiri dari 26 peserta didik. Berdasarkan hasil penelitian bahwa penggunaan metode mind mapping dapat meningkatkan hasil belajar pada mata pelajaran tauhid. Hal ini dapat dilihat dari hasil belajar peserta didik pada siklus I ada 61,5% dari 16 peserta didik mencapai KKM dari hasil belajarnya, sedangkan 38,5% dari 10 peserta didik belum mencapai KKM. Sedangkan pada siklus II mengalami kenaikan sebesar 84,6% dari 22 peserta didik yang tuntas dan 4 peserta didik yang belum mencapai KKM.

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa penerapan metode mind mapping pada pelajaran tauhid kelas 3A Salafiyah Ula Tahfidzul Quran Jamilurrahman dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik.Hal ini dapat dilihat dari nilai rata-rata yang diperoleh pada siklus I, terlihat bahwa 61,5% dari 16 peserta didik mencapai kriteria ketuntasan minimal (KKM) dari hasil belajar mereka.Ini menunjukkan bahwa metode mind mapping membantu sebagian besar peserta didik dalam mencapai standar yang ditetapkan.Namun sebesar 38,4% dari total 8 peserta didik masih belum mencapai KKM pada tahap ini.Peningkatan yang signifikan terjadi pada siklus II, di mana 84,6% dari 22 peserta didik telah mencapai KKM.Ini menunjukkan bahwa metode mind mapping memberikan dampak positif yang lebih besar pada tahap ini.Dengan demikian, hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan metode mind mapping memberi kontribusi yang signifikan dalam meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran tauhid.Dengan representasi visual yang jelas dan terstruktur, peserta didik lebih mudah memahami materi dengan menghubungkan konsep-konsep yang diajarkan, sehingga meningkatkan kemampuan mereka untuk mencapai KKM.

Untuk penelitian lanjutan, dapat dilakukan studi komparatif antara metode mind mapping dengan metode pembelajaran konvensional dalam meningkatkan hasil belajar tauhid. Selain itu, dapat juga dieksplorasi efektivitas mind mapping dalam meningkatkan pemahaman konsep-konsep tauhid yang lebih kompleks, serta bagaimana mind mapping dapat membantu peserta didik dalam mengembangkan kemampuan berpikir kritis dan kreatif mereka dalam konteks tauhid.

  1. MEMPERSIAPKAN GENERASI KHALIFAH ( TINJAUAN TERHADAP KEKHALIFAHAN ADAM AS DALAM SURAT AL BAQOROH AYAT... journal.stitmadani.ac.id/index.php/JPI/article/view/56MEMPERSIAPKAN GENERASI KHALIFAH TINJAUAN TERHADAP KEKHALIFAHAN ADAM AS DALAM SURAT AL BAQOROH AYAT journal stitmadani ac index php JPI article view 56
  2. Pentingnya Pendidikan Agama Islam dalam Meningkatkan Nilai Karakter dan Moral Anak di Masa Pandemi |... doi.org/10.18860/jie.v9i1.22808Pentingnya Pendidikan Agama Islam dalam Meningkatkan Nilai Karakter dan Moral Anak di Masa Pandemi doi 10 18860 jie v9i1 22808
  3. Penerapan Metode Mind Mapping Berbasis Daring Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Mahasiswa PGSD di Masa... doi.org/10.32585/jp.v30i1.1223Penerapan Metode Mind Mapping Berbasis Daring Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Mahasiswa PGSD di Masa doi 10 32585 jp v30i1 1223
  4. Upaya Peningkatan Hasil Belajar Mata Pelajaran PAI Melalui Metode Market Place Activity di SMP Negeri... doi.org/10.30651/td.v9i1.5454Upaya Peningkatan Hasil Belajar Mata Pelajaran PAI Melalui Metode Market Place Activity di SMP Negeri doi 10 30651 td v9i1 5454
  5. METODE PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM AL-QUR’AN | At Turots: Jurnal Pendidikan Islam. metode pendidikan... doi.org/10.51468/jpi.v2i2.45METODE PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM AL QURAoAN At Turots Jurnal Pendidikan Islam metode pendidikan doi 10 51468 jpi v2i2 45
  1. #berpikir kritis#berpikir kritis
  2. #peserta didik#peserta didik
Read online
File size311.6 KB
Pages8
Short Linkhttps://juris.id/p-2kb
Lookup LinksGoogle ScholarGoogle Scholar, Semantic ScholarSemantic Scholar, CORE.ac.ukCORE.ac.uk, WorldcatWorldcat, ZenodoZenodo, Research GateResearch Gate, Academia.eduAcademia.edu, OpenAlexOpenAlex, Hollis HarvardHollis Harvard
DMCAReport

Related /

ads-block-test