PERMAPENDIS SUMUTPERMAPENDIS SUMUT

EDU SOCIETY: JURNAL PENDIDIKAN, ILMU SOSIAL DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKATEDU SOCIETY: JURNAL PENDIDIKAN, ILMU SOSIAL DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

Permasalahan yang ditemukan di lokasi penelitian, yaitu siswa kelas VIII MTs Swasta Miftahul Jannah Tanjung Pura yang memperoleh pembelajaran dengan menggunakan pendekatan model pembelajaran Aktif, Inovatif, Kreatif, Efektif dan Menyenangkan (PAIKEM) menunjukkan pemahaman materi Fikih secara signifikan lebih baik dibandingkan dengan siswa yang memperoleh pembelajaran secara biasa. Hal ini terlihat dari skor rata-rata kemampuan dan pemahaman siswa pada bidang studi Fikih; Kemampuan pemahaman siswa Kelas VIII MTs Swasta Miftahul Jannah dapat dilakukan dengan menerapkan model PAIKEM; Terdapat hubungan yang signifikan antara peningkatan kemampuan pemahaman melalui model PAIKEM di Kelas VIII MTs Swasta Miftahul Jannah. Sikap siswa selama mengikuti pembelajaran Fikih terlihat baik, yaitu siswa memiliki semangat mengikuti kegiatan belajar di kelas, siswa terlihat lebih antusias dalam aktivitas belajar serta komunikasi yang terjadi selama proses pembelajaran di kelas berjalan efektif, sehubungan komunikasi tersebut berjalan dua arah, yaitu dari guru kepada siswa dan sebaliknya dari siswa kepada guru; Aktivitas siswa yang memperoleh pembelajaran dengan menggunakan model PAIKEM lebih aktif dalam belajar di kelas dan siswa yang mendapatkan penerapan model PAIKEM lebih aktif dalam meningkatkan kemampuan pemahaman siswa, dan juga siswa lebih berani mengemukakan atau mengajukan pertanyaan kepada guru, serta lebih kreatif dalam menyelesaikan permasalahan yang diberikan, sehingga kemampuan pemahaman siswa Kelas VIII MTs Swasta Miftahul Jannah dapat meningkat melalui penerapan model PAIKEM.

Kesimpulan yang dapat diperoleh dari Penelitian Tindakan Kelas dengan judul “Upaya Peningkatan Hasil Belajar Melalui Model Pembelajaran Aktif, Inovatif, Kreatif, Efektif Menyenangkan (Paikem) Pada Mata Pelajaran Fikih Siswa Kelas VIII MTs Swasta Miftahul Jannah Tanjung Pura adalah sebagai berikut.Pertama, Implementasi model Pembelajaran Aktif, Inovatif, Kreatif, Efektif dan Menyenangkan (PAIKEM) dalam kegiatan belajar dan mengajar bidang studi Fikih di kelas VIII MTs Swasta Miftahul Jannah Tanjung Pura telah berjalan dengan efektif dan efisien.Kedua, hasil belajar belajar siswa pada bidang studi Fikih kelas VIII MTs Swasta Miftahul Jannah Tanjung Pura telah meningkat dengan baik dan signifikan.Ketiga, Kemampuan pemahaman siswa pada materi Haji dan Umrah bidang studi Fikih oleh siswa kelas VIII MTs Swasta Miftahul Jannah Tanjung Pura mengalami peningkatan dengan menggunakan strategi Pembelajaran Aktif, Inovatif, Kreatif, Efektif dan Menyenangkan (PAIKEM) dari simpulan data yang didapat, yaitu.(a) Pada pra siklus ketuntasan mencapai 52,5 % siswa atau sebanyak 2 siswa yang tuntas dan 11 siswa belum tuntas.(b) Pada siklus I dicapai prosentase ketuntasan sebesar 60,8% atau sebanyak 4 orang siswa yang tuntas dan 9 orang siswa yang belum tuntas.(c) Pada siklus II dicapai prosentase ketuntasan belajar sebesar 77,7 % ada atau sebanyak 10 orang siswa tuntas dan 3 orang siswa yang belum tuntas.(d) Pada siklus III dicapai ketuntasan belajar sebesar 100% meningkat 89,2 dari siklus II.Atau sebanyak 13 orang siswa mendapatkan ketuntasan dalam belajar materi Haji dan Umrah.

Berdasarkan hasil penelitian, saran penelitian lanjutan yang dapat diusulkan adalah: 1. Menganalisis lebih lanjut faktor-faktor yang mempengaruhi peningkatan hasil belajar siswa, seperti bakat, minat, dan karakteristik belajar siswa. 2. Mengembangkan strategi pembelajaran PAIKEM yang lebih inovatif dan kreatif, dengan mempertimbangkan keterbatasan waktu dan sumber daya yang tersedia. 3. Meneliti efektivitas model PAIKEM dalam meningkatkan kemampuan pemahaman siswa pada materi-materi lain selain Fikih, seperti matematika, sains, atau bahasa.

  1. #berpikir kritis#berpikir kritis
  2. #pembelajaran matematika#pembelajaran matematika
Read online
File size672.08 KB
Pages11
Short Linkhttps://juris.id/p-2tN
Lookup LinksGoogle ScholarGoogle Scholar, Semantic ScholarSemantic Scholar, CORE.ac.ukCORE.ac.uk, WorldcatWorldcat, ZenodoZenodo, Research GateResearch Gate, Academia.eduAcademia.edu, OpenAlexOpenAlex, Hollis HarvardHollis Harvard
DMCAReport

Related /

ads-block-test