JIPEDJIPED

Jurnal Simki PostgraduateJurnal Simki Postgraduate

Guru atau pendidik merupakan ujung tombak dalam suatu proses pendidikan. Oleh sebab itu, bahwa guru memiliki peran sentral dalam keberhasilan penyelenggaraan diprogram pendidikan. Peran guru sangat dibutuhkan untuk mendisiplinkan siswa dimana harus dimulai dengan pribadi guru yang disiplin. Tugas guru tidak hanya sebatas menyampaikan materi pelajaran saja, melainkan lebih dari itu guru harus dapat membentuk kompetensi dan pribadi siswa. Guru harus senantiasa mengawasi para siswanya agar tidak terjadi penyimpangan perilaku ataupun tindakan yang tidak disiplin oleh siswa. Maka Untuk kepentingan tersebut dalam rangka mendisiplinkan siswa, guru harus mampu menjadi pembimbing, memiliki kepribadian yang mantap, stabil, berwibawa dan dapat menjadi contoh ataupun teladan dikalangan sekolah maupun masyarakat. Peneliti melakukan penelitian ini dalam proses pembelajaran PPKn yang diterapkan di SMKN 1 Pagerwojo Kabupaten Tulungagung, untuk mengetahui bagaimana peran guru mata pelajaran PPKn dalam meningkatkan kedisiplinan peserta didik di sekolah peneliti menggunakan metode penelitian kualitatif yaitu dengan tahap observasi, wawancara dan dokumentasi, selanjutnya analisis datanya yaitu menggunakan reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan pengecekan keabsahan data. Guru memberikan motivasi dan panduan kepada siswa dalam mengatasi masalah pribadi, akademis, atau sosial. Mereka mendengarkan, memberikan saran, dan membantu siswa dalam membuat keputusan yang tepat.

Guru PPKn di SMKN 1 Pagerwojo berperan penting dalam meningkatkan kedisiplinan siswa melalui keteladanan dan pendekatan yang relevan.Guru harus konsisten dalam memberikan penghargaan kepada siswa yang disiplin dan sanksi bagi yang melanggar.Selain itu, guru sebagai motivator membantu siswa dalam memahami berbagai konsep dan nilai, serta menjadi panutan dalam pengembangan karakter.

Penelitian lanjutan dapat fokus pada pengembangan metode pengajaran PPKn yang lebih interaktif untuk meningkatkan kedisiplinan siswa. Selain itu, perlu dilakukan studi tentang peran guru dalam membentuk karakter siswa melalui pendekatan yang lebih holistik. Terakhir, penelitian dapat mengeksplorasi dampak penggunaan teknologi dalam proses pembelajaran PPKn terhadap kedisiplinan siswa.

  1. Analisis Sikap Peduli Lingkungan Pada Siswa Kelas VI Sekolah Dasar di Kota Ruteng | Scholaria: Jurnal... doi.org/10.24246/j.js.2019.v9.i3.p259-266Analisis Sikap Peduli Lingkungan Pada Siswa Kelas VI Sekolah Dasar di Kota Ruteng Scholaria Jurnal doi 10 24246 j js 2019 v9 i3 p259 266
  2. Peran Guru Pendidikan Kewarganegaraan dalam Membangun Karakter Nasionalisme Siswa Kelas VIII SMP Negeri... doi.org/10.26740/kmkn.v10n4.p961-975Peran Guru Pendidikan Kewarganegaraan dalam Membangun Karakter Nasionalisme Siswa Kelas VIII SMP Negeri doi 10 26740 kmkn v10n4 p961 975
  1. #peserta didik#peserta didik
  2. #board game#board game
Read online
File size128.67 KB
Pages10
Short Linkhttps://juris.id/p-275
Lookup LinksGoogle ScholarGoogle Scholar, Semantic ScholarSemantic Scholar, CORE.ac.ukCORE.ac.uk, WorldcatWorldcat, ZenodoZenodo, Research GateResearch Gate, Academia.eduAcademia.edu, OpenAlexOpenAlex, Hollis HarvardHollis Harvard
DMCAReport

Related /

ads-block-test