DINUSDINUS

CITRAKARACITRAKARA

Sebagai solusi dalam mengatasi permasalahan pasca-diberlakukannya aturan tentang pakaian adat oleh pemerintah perlu dibuat inovasi media sosialisasi baru. Inovasi tersebut adalah animasi live 2D sebagai media sosialisasi yang lebih efektif dari media sosialisasi dari pemerintah sebelumnya. Metode penelitian dalam perancangan ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dalam mengumpulkan data. Metode perancangan animasi live 2D menggunakan tiga tahapan yaitu pra-produksi, produksi, dan pasca-produksi. Tujuan akhir perancangan yang dibuat adalah membuat animasi live 2D sebagai media sosialisasi baru menggantikan media dari pemerintah sebelumnya. Media pendukung tambahan seperti poster, pembatas buku, gantungan kunci, dan stiker berfungsi untuk membantu mempromosikan ataupun menguatkan media utama.

Kesimpulan yang dapat diambil dalam perancangan ini adalah dalam membuat sebuah media sosialisasi dibutuhkan sebuah media yang sesuai agar memberikan dampak dalam mempengaruhi target audiens.Untuk membuat media sosialisasi yang efektif tentu harus memperhatikan berbagai faktor yang ada, sehingga solusi yang dibuat akan efektif dalam memecahkan permasalahan.Seperti pada perancangan kali ini, pemilihan animasi live 2D sebagai media sosialisasi pakaian adat untuk anak SMP dibuat dengan memperhatikan kecocokan media untuk anak SMP saat ini.

Penelitian selanjutnya dapat mengevaluasi sejauh mana animasi live 2D meningkatkan pemahaman dan minat siswa SMP terhadap pakaian adat dibandingkan dengan media tradisional seperti poster atau buku teks, dengan menggunakan metode kuantitatif serta survei pre‑post. Selanjutnya, studi dapat memperluas penerapan animasi live 2D ke wilayah dengan variasi budaya lain, misalnya menyesuaikan konten untuk suku Sunda atau Minangkabau, untuk menilai adaptabilitas dan efektivitas media dalam mengakomodasi keragaman budaya Indonesia. Terakhir, penelitian longitudinal dapat meneliti dampak jangka panjang penggunaan animasi live 2D terhadap identitas budaya dan rasa kebangsaan siswa, termasuk pengukuran perubahan sikap dan perilaku selama beberapa tahun setelah paparan media tersebut.

  1. #minat siswa#minat siswa
Read online
File size3 MB
Pages20
Short Linkhttps://juris.id/p-2CT
Lookup LinksGoogle ScholarGoogle Scholar, Semantic ScholarSemantic Scholar, CORE.ac.ukCORE.ac.uk, WorldcatWorldcat, ZenodoZenodo, Research GateResearch Gate, Academia.eduAcademia.edu, OpenAlexOpenAlex, Hollis HarvardHollis Harvard
DMCAReport

Related /

ads-block-test