UPHUPH

Artes Liberales: Journal of Humanities StudiesArtes Liberales: Journal of Humanities Studies

Tulisan ini menawarkan sebuah gagasan tentang integrasi gerakan kekristenan – khususnya evangelikal dan ekumenikal – sebagai bentuk partisipasi dalam memperkuat demokrasi Indonesia yang mengalami kemunduran. Fenomena melemahnya partisipasi publik dan fragmentasi kelembagaan politik menjadi penanda krisis demokrasi yang menuntut keterlibatan aktif masyarakat sipil, termasuk organisasi keagamaan. Namun, sejarah menunjukkan bahwa kesenjangan pendekatan teologis dan praksis sosial antara gerakan evangelikal dan ekumenikal telah melemahkan potensi keduanya dalam mendorong transformasi sosial. Bertolak dari pemikiran Paulo Freire tentang pendidikan sebagai dialog dan praksis pembebasan, tulisan ini berpendapat bahwa terdapat peluang integrasi antara gerakan evangelikal-ekumenikal melalui pendekatan kolaboratif yang disebut sebagai Teras Dialog. Pendekatan ini dimaknai sebagai ruang reflektif dan praksis yang mengintegrasikan refleksi kritis dan aksi transformatif lintas tradisi kekristenan. Tulisan ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi pustaka untuk menunjukkan bahwa kolaborasi evangelikal dan ekumenikal dapat berkontribusi dalam penguatan nilai-nilai demokrasi melalui tiga bentuk praksis: pendidikan politik kontekstual, forum diskusi lintas tradisi, dan revitalisasi Injil dalam kehidupan publik.

Indonesia yang plural dengan demokrasi yang dinamis merupakan keniscayaan dan kesempatan bagi integrasi dua arus utama kekristenan, yaitu evangelikal dan ekumenikal.Perbedaan cara berteologi justru dapat dimanfaatkan untuk menciptakan kolaborasi yang memperkuat nilai-nilai demokrasi melalui dialog berbasis semangat keugaharian.Gagasan Teras Dialog menjadi praksis konkret yang menghadirkan ruang perjumpaan dan kerja sama antartradisi teologi untuk menciptakan sinergi dalam membangun demokrasi berkeadilan sosial, serta mewujudkan gereja sebagai agen perubahan sosial yang relevan dan kontekstual.

Pertama, perlu dikaji bagaimana Teras Dialog dapat diuji coba dalam konteks komunitas lokal di berbagai wilayah Indonesia yang memiliki tingkat kerukunan antarumat beragama yang berbeda-beda, untuk melihat efektivitasnya dalam membangun kolaborasi antartradisi kekristenan. Kedua, penting untuk meneliti dampak pendidikan politik kontekstual berbasis dialog Freirean terhadap kesadaran kritis jemaat evangelikal dan ekumenikal, khususnya dalam partisipasi publik dan pengawasan kebijakan publik. Ketiga, perlu dikembangkan model forum diskusi lintas tradisi yang melibatkan pemuda Kristen dari kedua aliran untuk merancang inisiatif bersama dalam menanggapi isu-isu sosial-politik aktual, seperti ketimpangan ekonomi dan eksklusi politik, sehingga kolaborasi tidak hanya bersifat teologis tapi juga praktis dan relevan bagi masyarakat luas. Penelitian-penelitian ini akan memperdalam pemahaman tentang transformasi peran gereja dalam demokrasi dan membuka jalan bagi inovasi pastoral yang responsif terhadap tantangan zaman.

  1. Book Review: Misi Dalam Pandangan Ekumenikal dan Evangelikal Asia 1910-1961-1991 | PASCA : Jurnal Teologi... journal.stbi.ac.id/index.php/PSC/article/view/153Book Review Misi Dalam Pandangan Ekumenikal dan Evangelikal Asia 1910 1961 1991 PASCA Jurnal Teologi journal stbi ac index php PSC article view 153
  2. Oikumene Dalam Pemahaman Alkitab | Coram Mundo: Jurnal Teologi dan Pendidikan Agama Kristen. oikumene... doi.org/10.55606/corammundo.v6i2.388Oikumene Dalam Pemahaman Alkitab Coram Mundo Jurnal Teologi dan Pendidikan Agama Kristen oikumene doi 10 55606 corammundo v6i2 388
  3. Sikap Ekumenikal dan Evangelikal terhadap Agama-agama Lain: Sebuah Analisis Perbandingan Historis-Teologis... doi.org/10.30648/dun.v5i1.329Sikap Ekumenikal dan Evangelikal terhadap Agama agama Lain Sebuah Analisis Perbandingan Historis Teologis doi 10 30648 dun v5i1 329
  4. KHARISMATA: Jurnal Teologi Pantekosta. memaknai kesatuan menurut yohanes kharismata jurnal teologi pantekosta... e-journal.stajember.ac.id/index.php/kharismata/article/view/224KHARISMATA Jurnal Teologi Pantekosta memaknai kesatuan menurut yohanes kharismata jurnal teologi pantekosta e journal stajember ac index php kharismata article view 224
  1. #nilai demokrasi pancasila#nilai demokrasi pancasila
Read online
File size216.56 KB
Pages12
Short Linkhttps://juris.id/p-2xv
Lookup LinksGoogle ScholarGoogle Scholar, Semantic ScholarSemantic Scholar, CORE.ac.ukCORE.ac.uk, WorldcatWorldcat, ZenodoZenodo, Research GateResearch Gate, Academia.eduAcademia.edu, OpenAlexOpenAlex, Hollis HarvardHollis Harvard
DMCAReport

Related /

ads-block-test