UPN VeteranUPN Veteran
Dinamika Governance : Jurnal Ilmu Administrasi NegaraDinamika Governance : Jurnal Ilmu Administrasi NegaraTren keberhasilan perkembangan pariwisata saat ini yang didasarkan pada pertumbuhan jumlah kunjungan wisatawan. Keberadaan daya tarik wisata Taman Wisata Alam Kawah Ijen dengan keunikan blue fire menjadi daya tarik kunjungan yang populer. Jumlah kunjungan yang terus meningkat setiap tahunnya memberikan dampak terhadap kehidupan di sekitar daya tarik wisata. Dampak perubahan sikap masyarakat menjadi komponen paling cepat terpengaruh dari tingginya peningkatan jumlah kunjungan wisatawan. Penelitian ini menjadi penting dikarenakan lokasi Kawah Ijen berada di antara dua kabupaten sehingga dapat mempengaruhi masyarakat lokal dari letak administrasi yang berbeda. Perubahan sikap dianalisis dengan teori Irridex yang dikembangkan oleh Doxey tentang tahapan perubahan sikap masyarakat terhadap perkembangan pariwisata. Penelitian ini dilakukan menggunakan metodologi penelitian deskriptif kualitatif dengan metode pengumpulan data berupa observasi, wawancara mendalam dan kuesioner sebagai pendukung data kualitatif. Dari analisis teori Irridex Doxey memberikan gambaran bahwa perkembangan dan peningkatan jumlah wisatawan di Taman Wisata Alam Kawah Ijen berdampak pada perubahan sikap masyarakat yaitu pada tahap Apatis dan Annoyance. Perubahan sikap juga diakibatkan dengan masuknya pemilik modal baru di luar lingkungan masyarakat. Meminimalisir dampak perkembangan pariwisata Kawah Ijen sangat diperlukan untuk mengurangi perubahan sikap masyarakat menuju antagonism sehingga menyebabkan pariwisata yang tidak berkelanjutan.
Dampak sosial budaya yang terjadi ketika pariwisata massal menjadi dominan, memberikan tekanan terhadap aspek tatanan sosial budaya masyarakat.Perubahan perilaku remaja dan pencampuran budaya juga menjadi catatan dalam pengembangan pariwisata, walaupun pariwisata juga memberikan dampak positif terhadap revitalisasi budaya masyarakat lokal.Sikap Apathy dan Annoyance dominan terjadi dalam masyarakat.Secara umum sikap masyarakat masih menerima dengan baik kegiatan pariwisata namun perubahan yang sangat cepat dan masuknya pihak swasta menjadi penyebab masyarakat mulai merasa khawatir dengan lingkungan yang nantinya akan terus mengalami perubahan, baik dari kepemilikan maupun izin masuk kawasan.
Untuk mendorong pariwisata berkelanjutan di Kawah Ijen, penelitian lanjutan dapat (1) mengeksplorasi pengaruh penerapan model pariwisata berbasis masyarakat terhadap keberlanjutan sosial-ekologis kawasan, (2) mengkaji pemanfaatan teknologi digital sebagai alat mitigasi konflik sosial antara wisatawan dan masyarakat lokal, serta (3) menganalisis strategi pemerintah dalam menjaga keseimbangan antara pelestarian budaya lokal dan adaptasi terhadap tren wisata global tanpa mengorbankan identitas budaya masyarakat penyangga.
| File size | 966.04 KB |
| Pages | 16 |
| Short Link | https://juris.id/p-PP |
| Lookup Links | Google ScholarGoogle Scholar, Semantic ScholarSemantic Scholar, CORE.ac.ukCORE.ac.uk, WorldcatWorldcat, ZenodoZenodo, Research GateResearch Gate, Academia.eduAcademia.edu, OpenAlexOpenAlex, Hollis HarvardHollis Harvard |
| DMCA | Report |
Related /
UIADUIAD Pendidikan oleh masyarakat artinya masyarakat dapat diposisiskan sebagai penyelenggara pendidikan atau pelaku pendidikan itu sendiri, masyarakat diberikanPendidikan oleh masyarakat artinya masyarakat dapat diposisiskan sebagai penyelenggara pendidikan atau pelaku pendidikan itu sendiri, masyarakat diberikan
MKRIMKRI Apabila mekanisme hukum nasional Myanmar tidak mampu menegakkan keadilan, maka komunitas internasional wajib menerapkan mekanisme hukum internasional untukApabila mekanisme hukum nasional Myanmar tidak mampu menegakkan keadilan, maka komunitas internasional wajib menerapkan mekanisme hukum internasional untuk
IAINPTKIAINPTK Konflik seperti ini dikarenakan sikap radikal dalam implementasi fiqih yang oleh Alexander Nixitin motif prespektif ini disebut dengan cultural-spiriualKonflik seperti ini dikarenakan sikap radikal dalam implementasi fiqih yang oleh Alexander Nixitin motif prespektif ini disebut dengan cultural-spiriual
AISYAHUNIVERSITYAISYAHUNIVERSITY Uji hipotesis menggunakan Teknik analisis korelasi Bivariat, dengan chi-square test, menunjukkan hubungan signifikan antara Kuantitas Merokok dan dayaUji hipotesis menggunakan Teknik analisis korelasi Bivariat, dengan chi-square test, menunjukkan hubungan signifikan antara Kuantitas Merokok dan daya
KEMENSOSKEMENSOS Dengan demikian rehabilitasi penyimpangan perilaku dalam bentuk penyalahgunaan narkoba dari sisi pelaku dengan pendekatan spiritual sesungguhnya merupakanDengan demikian rehabilitasi penyimpangan perilaku dalam bentuk penyalahgunaan narkoba dari sisi pelaku dengan pendekatan spiritual sesungguhnya merupakan
UBTUBT Alternatif solusi yang bisa dilakukan dalam mereduksi kecanduan media sosial adalah dengan menggunakan pendekatan secara kognitif dan perilaku melaluiAlternatif solusi yang bisa dilakukan dalam mereduksi kecanduan media sosial adalah dengan menggunakan pendekatan secara kognitif dan perilaku melalui
ISI YogyakartaISI Yogyakarta Hasil pengolahan data menunjukan nilai signifikansi sebesar 0,001. Dengan kriteria pengambilan keputusan bahwa jika nilai signifikansi sebesar < 0,05 maka,Hasil pengolahan data menunjukan nilai signifikansi sebesar 0,001. Dengan kriteria pengambilan keputusan bahwa jika nilai signifikansi sebesar < 0,05 maka,
METROMETRO Kabut asap di Jambi merupakan dampak hilir dari pengabaian prinsip al-maslahah dan tugas manusia sebagai khalifah dalam pengelolaan lingkungan, yang sebelumnyaKabut asap di Jambi merupakan dampak hilir dari pengabaian prinsip al-maslahah dan tugas manusia sebagai khalifah dalam pengelolaan lingkungan, yang sebelumnya
Useful /
ITBWIGA LUMAJANGITBWIGA LUMAJANG Hasil analisis menunjukkan bahwa investor mulai dengan memahami konsep dasar investasi, khususnya hubungan antara tingkat pengembalian dan risiko. ProsesHasil analisis menunjukkan bahwa investor mulai dengan memahami konsep dasar investasi, khususnya hubungan antara tingkat pengembalian dan risiko. Proses
KEMENSOSKEMENSOS Penelitian ini merekomendasikan bahwa keluarga memiliki peran penting dalam mengurangi gejala stres. Keluarga dapat melakukan ini dengan melakukan interaksiPenelitian ini merekomendasikan bahwa keluarga memiliki peran penting dalam mengurangi gejala stres. Keluarga dapat melakukan ini dengan melakukan interaksi
IAIN GORONTALOIAIN GORONTALO , buku-buku ushul fikih dan sumber-sumber sekunder yang relevan, menganalisis dan menarik kesimpulan. Temuan penelitian bahwa dilalah ibarah al-nash bisa, buku-buku ushul fikih dan sumber-sumber sekunder yang relevan, menganalisis dan menarik kesimpulan. Temuan penelitian bahwa dilalah ibarah al-nash bisa
IAIN GORONTALOIAIN GORONTALO Temuan artikel ini, antara hukum progresif dan hukum Islam berada dalam semangat pembaharuan hukum yang berkemajuan. Keduanya memiliki potensi yang samaTemuan artikel ini, antara hukum progresif dan hukum Islam berada dalam semangat pembaharuan hukum yang berkemajuan. Keduanya memiliki potensi yang sama