DINUSDINUS

CITRAKARACITRAKARA

Cerita Ester adalah salah satu cerita Alkitab yang asing bagi anak-anak usia 9-12 tahun karena anak-anak lebih banyak menghabiskan waktu menjelajahi media sosial dan kurangnya peran orang tua dalam menyampaikan firman Tuhan. Selain itu, di dalam kurikulum sekolah minggu belum ada media yang dapat digunakan untuk menyampaikan cerita Ester secara mudah dan efektif. Oleh karena itu, perancangan buku pop-up diperlukan sebagai media pembelajaran di sekolah minggu. Penelitian untuk perancangan ini menggunakan metode penelitian kualitatif melalui observasi, kuisioner, dan studi pustaka. Analisis data menggunakan analisis kebutuhan, dan metode perancangan menggunakan lima fase proses desain grafis. Perancangan ini menghasilkan media utama buku pop up cerita Ester dan dua media pendukung berupa stiker dan 3D paper toy.

Cerita Alkitab Ester menjadi asing bagi anak-anak usia 9-12 tahun karena kurang efektifnya penyampaian cerita ini melalui kurikulum sekolah minggu yang ada.Oleh karena itu, dirancang media Buku Pop Up sebagai media yang efektif dalam penyampaian cerita Ester, dengan menampilkan objek 3D yang dapat menarik minat anak-anak untuk mulai memperhatikan dan membaca.Buku pop up dirancang dengan menggunakan teknik v-fold dan multiple layer dengan format square 20x20, ilustrasi digambar dalam style kartun yang mengikuti preferensi anak-anak.

Penelitian lanjutan dapat mengembangkan topik yang lebih luas dengan menceritakan keseluruhan pasal Ester atau mengeksplorasi media pembelajaran berbasis teknologi interaktif untuk meningkatkan minat baca anak. Selain itu, penelitian dapat memperluas sasaran usia untuk melihat efektivitas buku pop up pada kelompok usia yang berbeda. Penggunaan teknologi seperti augmented reality dapat diintegrasikan ke dalam buku pop up untuk menciptakan pengalaman belajar yang lebih interaktif dan menarik bagi anak-anak.

  1. #analisis data#analisis data
  2. #desain grafis#desain grafis
Read online
File size1.93 MB
Pages19
Short Linkhttps://juris.id/p-2CJ
Lookup LinksGoogle ScholarGoogle Scholar, Semantic ScholarSemantic Scholar, CORE.ac.ukCORE.ac.uk, WorldcatWorldcat, ZenodoZenodo, Research GateResearch Gate, Academia.eduAcademia.edu, OpenAlexOpenAlex, Hollis HarvardHollis Harvard
DMCAReport

Related /

ads-block-test