SWADHARMASWADHARMA

REMITTANCE: JURNAL AKUNTANSI KEUANGAN DAN PERBANKANREMITTANCE: JURNAL AKUNTANSI KEUANGAN DAN PERBANKAN

Pendapatan Asli Daerah yang berasal dari pemungutan retribusi dan pajak daerah merupakan sumber pembiayaan daerah dalam menyelenggarakan pembangunan daerah, sehingga akan meningkatkan dan memeratakan perekonomian serta kesejahteraan masyarakat di daerahnya. Upaya peningkatan PAD dapat dilakukan salah satunya dengan meningkatkan efisiensi sumber daya dan sarana yang terbatas serta meningkatkan efektifitas pemungutan. Keberhasilan pajak dan retribusi yang dipungut akan meningkatkan kemampuan pembiayaan daerah sebagai prasyarat pencapaian kemandirian daerah. Mengingat pentingnya hal tersebut, Pemerintah Kota Tanjungpinang perlu melakukan pengelolaan keuangannya secara efektif yang salah satunya berasal dari retribusi pelayanan persampahan.

Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa retribusi pelayanan persampahan yang digabungkan sebagai salah satu sumber Pendapatan Asli Daerah memberikan kontribusi yang cukup berarti bagi Pengelolaan keuangan daerah Kota Tanjungpinang dalam menjalanakan pemerintahan daerah dan otonomi daerah.Retribusi pelayanan persampahan sebagai yang diklasifikasikans sebagai salah satu dari retribusi jasa umum berpengaruh positif terhadap Pendapatan Asli Daerah Kota Tanjungpinang atau ada hubungan linier antara variabel retribusi pelayanan persampahan dengan Pendapatan Asli Daerah.

Untuk meningkatkan pendapatan asli daerah, Pemerintah Kota Tanjungpinang dapat mempertimbangkan strategi-strategi berikut: Pertama, melakukan evaluasi dan penyesuaian tarif retribusi pelayanan persampahan secara berkala untuk menjaga keseimbangan antara pendapatan dan beban masyarakat. Kedua, meningkatkan efisiensi dan efektivitas pemungutan retribusi dengan memanfaatkan teknologi dan sistem informasi yang terintegrasi. Ketiga, mendorong partisipasi masyarakat dalam pengelolaan sampah melalui program-program edukasi dan insentif, sehingga dapat mengurangi beban biaya pengelolaan sampah dan meningkatkan pendapatan asli daerah.

  1. #biaya produksi#biaya produksi
  2. #pendapatan asli daerah#pendapatan asli daerah
Read online
File size190.66 KB
Pages8
Short Linkhttps://juris.id/p-22p
Lookup LinksGoogle ScholarGoogle Scholar, Semantic ScholarSemantic Scholar, CORE.ac.ukCORE.ac.uk, WorldcatWorldcat, ZenodoZenodo, Research GateResearch Gate, Academia.eduAcademia.edu, OpenAlexOpenAlex, Hollis HarvardHollis Harvard
DMCAReport

Related /

ads-block-test