UNSADAUNSADA

Jurnal Pengabdian Kepada MasyarakatJurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Program pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk mengenalkan tradisi Tahun Baru Imlek kepada anak-anak Sekolah Minggu di Wihara Viriya Dharma Ciracas melalui pendekatan edukatif, interaktif, dan menyenangkan. Kegiatan ini dilaksanakan dalam bentuk tatap muka dan disesuaikan dengan rentang usia anak-anak, dengan memadukan media visual, cerita, permainan edukatif, serta latihan soal berbasis simbol-simbol Imlek. Hasil dari kegiatan menunjukkan peningkatan pemahaman peserta mengenai budaya Imlek serta tumbuhnya sikap toleransi terhadap budaya Tionghoa.

Kegiatan pengabdian ini memberikan dampak positif terhadap pengetahuan siswa mengenai tradisi Imlek.Pendekatan interaktif yang menyenangkan meningkatkan partisipasi dan pemahaman siswa.Selain memperkenalkan budaya Tionghoa, kegiatan ini juga menjadi sarana edukasi lintas budaya yang menumbuhkan rasa hormat dan toleransi.

Berdasarkan hasil pengabdian ini, terdapat beberapa saran penelitian lanjutan yang dapat dikembangkan. Pertama, penelitian dapat dilakukan untuk mengukur dampak jangka panjang dari kegiatan pengenalan budaya terhadap sikap toleransi siswa terhadap budaya lain. Kedua, penelitian kualitatif dapat dilakukan untuk menggali lebih dalam pengalaman dan persepsi siswa terhadap kegiatan pengenalan budaya Imlek, sehingga dapat memberikan masukan untuk perbaikan program di masa mendatang. Ketiga, penelitian dapat difokuskan pada pengembangan media pembelajaran budaya yang lebih inovatif dan menarik, seperti penggunaan teknologi augmented reality atau virtual reality, untuk meningkatkan minat belajar siswa terhadap budaya Tionghoa.

  1. #minat belajar#minat belajar
  2. #minat siswa#minat siswa
Read online
File size328.53 KB
Pages5
Short Linkhttps://juris.id/p-1O4
Lookup LinksGoogle ScholarGoogle Scholar, Semantic ScholarSemantic Scholar, CORE.ac.ukCORE.ac.uk, WorldcatWorldcat, ZenodoZenodo, Research GateResearch Gate, Academia.eduAcademia.edu, OpenAlexOpenAlex, Hollis HarvardHollis Harvard
DMCAReport

Related /

ads-block-test