POLTEKKES MKSPOLTEKKES MKS

Media Kesehatan Politeknik Kesehatan MakassarMedia Kesehatan Politeknik Kesehatan Makassar

Status gizi merupakan salah satu indikator kesehatan anak dan unsur penting dalam membentuk status kesehatan. Masa lima tahun adalah periode penting dimana anak membutuhkan kecukupan gizi dalam tumbuh kembang anak. Status gizi kurang pada anak yaitu Wasting yang disebabkan oleh inadekuat nutrisi dan penyakit infeksi. Jenis produk pangan yang dapat menjadi makanan lauk hewani tinggi protein sebagai penambah nilai gizi untuk anak wasting adalah Nugget Tinggi Protein yang berbahan utama ikan patin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian nugget tinggi protein terhadap peningkatan berat badan pada balita wasting usia 12-59 bulan di Puskesmas Taman Bacaan Kota Palembang. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu dengan desain penelitian pretest posttest control group design. Sampel berjumah 52 balita wasting yang dibagi dua kelompok yaitu intervensi dan kontrol dengan menggunakan metode simple random sampling. Analisis data menggunakan paired sample t-test dengan selisih rata-rata kenaikan berat badan kelompok intervensi 0,533 kg (p-value =0,000) dan kelompok kontrol 0,253 kg (p-value =0,000. Sedangkan hasil independent sample t-test adalah p-value =0,000 bahwa ada pengaruh pemberian nugget tinggi protein terhadap peningkatan berat badan pada balita wasting di Puskesmas Taman Bacaan Kota Palembang. Hasil uji multivariat <0,005 pada asupan protein, artinya asupan protein mempengaruhi peningkatan berat badan setelah diberi nugget tinggi protein.

Ada pengaruh antara pemberian nugget tinggi protein terhadap berat badan anak balita wasting di wilayah kerja Puskesmas Taman Bacaan Kota Palembang.Dengan rata-rata berat badan sampel sebelum perlakuan pada kelompok intervensi yaitu 11,31 kg menjadi 11,85 kg setelah perlakuan.Sedangkan kelompok kontrol berat badan sebelum perlakuan yaitu 9,70 kg menjadi 9,96 kg setelah perlakuan.Asupan protein berpengaruh terhadap peningkatan berat badan dengan nilai p-value 0,000 < 0,05.

Penelitian lanjutan dapat dilakukan untuk mengevaluasi dampak jangka panjang pemberian nugget tinggi protein terhadap status gizi balita wasting, seperti pengaruhnya terhadap pertumbuhan fisik, kognitif, dan imunologis. Selain itu, perlu dilakukan penelitian untuk mengidentifikasi faktor-faktor lain yang mempengaruhi efektivitas nugget tinggi protein, seperti pola makan, aktivitas fisik, dan kondisi kesehatan balita. Terakhir, penelitian juga dapat dilakukan untuk mengembangkan variasi produk makanan tambahan yang lebih sesuai dengan preferensi dan kebutuhan nutrisi balita wasting, serta mempelajari cara optimal untuk mempromosikan pemberian makanan tambahan ini kepada orang tua.

  1. Vol. 18 No. 1 (2023): Media Kesehatan | Media Kesehatan Politeknik Kesehatan Makassar. vol kesehatan... ojs3.poltekkes-mks.ac.id/index.php/medkes/issue/view/33Vol 18 No 1 2023 Media Kesehatan Media Kesehatan Politeknik Kesehatan Makassar vol kesehatan ojs3 poltekkes mks ac index php medkes issue view 33
  1. #pengambilan keputusan#pengambilan keputusan
  2. #status gizi#status gizi
Read online
File size145.17 KB
Pages10
Short Linkhttps://juris.id/p-1GL
Lookup LinksGoogle ScholarGoogle Scholar, Semantic ScholarSemantic Scholar, CORE.ac.ukCORE.ac.uk, WorldcatWorldcat, ZenodoZenodo, Research GateResearch Gate, Academia.eduAcademia.edu, OpenAlexOpenAlex, Hollis HarvardHollis Harvard
DMCAReport

Related /

ads-block-test