STIALANMAKASSARSTIALANMAKASSAR
Jurnal Administrasi NegaraJurnal Administrasi NegaraSistem merit telah diamanahkan oleh Undang-Undang Aparatur Sipil Negara (UU ASN) mewajibkan pengembangan kompetensi paling kurang 20 Jam Pelajaran (JP) kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS) per tahun dan implementasi manajemen kinerja pegawai yang terintegrasi dengan manajemen kinerja organisasi. Dari hasil studi oleh Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), juga penelitian tentang manajemen ASN menyimpulkan bahwa sistem merit dalam manajemen ASN di Indonesia masih belum dilaksanakan secara efektif. Dengan pertimbangan bahwa pelaksanaan sistem merit harus terus didukung melalui perbaikan berkelanjutan, penelitian ini bertujuan untuk melakukan kajian evaluatif pengaruh capaian JP pengembangan kompetensi pegawai dan kinerja pegawai terhadap kinerja organisasi Pemerintah. Penelitian dilakukan dengan menggunakan data tahun 2020 pada salah satu Lembaga Pemerintah yang menjadi obyek penelitian dengan menggunakan data capaian JP pengembangan kompetensi pegawai, data hasil penilaian kinerja pegawai, dan data evaluasi Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (AKIP) sebagai data kinerja organisasi. Penelitian menggunakan semua data pada 43 satuan kerja mandiri yang juga merupakan populasi penelitian pada salah satu Lembaga Pemerintah. Analisis data dilakukan secara kuantitatif melalui analisis regresi linear berganda. Hasil analisis menunjukkan bahwa variabel capaian JP pengembangan kompetensi dan kinerja pegawai secara bersama-sama tidak mempunyai pengaruh signifikan terhadap variabel kinerja organisasi pada Lembaga Pemerintah, dan variabel kinerja pegawai lebih berpengaruh terhadap kinerja organisasi dibandingkan dengan variabel capaian JP pengembangan kompetensi. Hasil studi ini diharapkan dapat menjadi bahan evaluasi sekaligus menjadi masukan dalam perbaikan kualitas pelaksanaan sistem merit manajemen ASN di Indonesia, khususnya pada Lembaga Pemerintah yang menjadi obyek penelitian.
Dari hasil analisis data dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa capaian JP pengembangan kompetensi pegawai berpengaruh negatif tetapi tidak signifikan terhadap kinerja organisasi.Sedangkan kinerja pegawai berpengaruh positif terhadap kinerja organisasi meskipun juga tidak signifikan.Secara simultan, capaian JP pengembangan kompetensi pegawai dan kinerja pegawai tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap variabel kinerja organisasi pada lembaga pemerintah yang menjadi obyek penelitian.
Saran 1: Penelitian lanjutan dapat menguji secara empiris apakah pelatihan kompetensi berbasis digital, seperti modul e‑learning atau platform blended learning, dapat meningkatkan kinerja pegawai dan secara bersamaan mempengaruhi kinerja organisasi secara signifikan dibandingkan dengan pelatihan tradisional yang masih dominan. Saran 2: Selanjutnya, dapat diteliti pengaruh budaya organisasi sebagai variabel moderasi yang menilai apakah lingkungan kerja karakteristik, seperti orientasi inovasi, kolaboratif, atau hierarkis, dapat memperkuat atau melemahkan hubungan antara capaian jam pembelajaran dan kinerja pegawai. Saran 3: Uji jangka panjang dengan data tahunan selama lima tahun dapat memantau dampak sistem merit pada kinerja organisasi, sekaligus memperhitungkan variabel tambahan, seperti motivasi intrinsik, pemberian penghargaan, dan tingkat partisipasi karyawan, sehingga dapat menghasilkan model yang lebih komprehensif dan dapat diadaptasi ke berbagai lembaga pemerintah.
| File size | 951.83 KB |
| Pages | 26 |
| Short Link | https://juris.id/p-2m2 |
| Lookup Links | Google ScholarGoogle Scholar, Semantic ScholarSemantic Scholar, CORE.ac.ukCORE.ac.uk, WorldcatWorldcat, ZenodoZenodo, Research GateResearch Gate, Academia.eduAcademia.edu, OpenAlexOpenAlex, Hollis HarvardHollis Harvard |
| DMCA | Report |
Related /
UNIVERSITASMBOJOBIMAUNIVERSITASMBOJOBIMA Rumusan masalahnya yakni bagaimana peranan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) dalam pengembangan strategi pemasaran sebagai bentuk manajemen usahaRumusan masalahnya yakni bagaimana peranan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) dalam pengembangan strategi pemasaran sebagai bentuk manajemen usaha
POLIWANGIPOLIWANGI Parameter yang diamati pada penelitian ini yaitu persentase setek hidup, persentase setek tumbuh tunas, rerata saat tumbuh tunas, panjang tunas, panjangParameter yang diamati pada penelitian ini yaitu persentase setek hidup, persentase setek tumbuh tunas, rerata saat tumbuh tunas, panjang tunas, panjang
UNIDAUNIDA Dalam proses analisis data, digunakan metode analisis yaitu rumus Weight Mean Score (wms), lalu untuk mengukur menggunakan skala likert. Hasil penelitianDalam proses analisis data, digunakan metode analisis yaitu rumus Weight Mean Score (wms), lalu untuk mengukur menggunakan skala likert. Hasil penelitian
CIPTA MEDIA HARMONICIPTA MEDIA HARMONI Latar Belakang: Prediksi harga saham merupakan bidang penting dalam analisis keuangan modern karena membantu investor dalam mengambil keputusan. MeskipunLatar Belakang: Prediksi harga saham merupakan bidang penting dalam analisis keuangan modern karena membantu investor dalam mengambil keputusan. Meskipun
POLIBANPOLIBAN Salah satu metode dalam deep learning untuk menganalisis adalah Convolutional Neural Network (CNN). Sentimen analisis dilakukan sebagai upaya dalam mengevaluasiSalah satu metode dalam deep learning untuk menganalisis adalah Convolutional Neural Network (CNN). Sentimen analisis dilakukan sebagai upaya dalam mengevaluasi
FKPTFKPT To be able to access the material presented, users must first register and then be able to take part in learning, quizzes and post-tests. After the testingTo be able to access the material presented, users must first register and then be able to take part in learning, quizzes and post-tests. After the testing
POLIMEDIAPOLIMEDIA Kesimpulan yang dapat diambil dari kegiatan PKM ini adalah pelatihan Microsoft Excel bagi guru SMA Islamic Village sangat bermanfaat untuk menganalisisKesimpulan yang dapat diambil dari kegiatan PKM ini adalah pelatihan Microsoft Excel bagi guru SMA Islamic Village sangat bermanfaat untuk menganalisis
ITKAITKA Selain itu, perlu diteliti dampak jangka panjang dari sertifikasi organik terhadap kesehatan petani dan lingkungan, terutama dalam penggunaan bahan alamiSelain itu, perlu diteliti dampak jangka panjang dari sertifikasi organik terhadap kesehatan petani dan lingkungan, terutama dalam penggunaan bahan alami
Useful /
STIALANMAKASSARSTIALANMAKASSAR Pada variabel struktur birokrasi telah terdapat Standar Operasional Prosedur (SOP) yang seragam dalam mendukung pelayanan dan fragmentasi yang ada disikapiPada variabel struktur birokrasi telah terdapat Standar Operasional Prosedur (SOP) yang seragam dalam mendukung pelayanan dan fragmentasi yang ada disikapi
ARIMSIARIMSI Hasil ini menyediakan dasar terpadu dan ketelitian bagi pemahaman hubungan ketidakpastian dalam kerangka transformasi berbasis nilai real, serta menunjukkanHasil ini menyediakan dasar terpadu dan ketelitian bagi pemahaman hubungan ketidakpastian dalam kerangka transformasi berbasis nilai real, serta menunjukkan
JBASICJBASIC Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang “implementasi pendidikan karakter pada OSIS SMA Negeri 1 Pontinak. Metode yang digunakan adalah metodePenelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang “implementasi pendidikan karakter pada OSIS SMA Negeri 1 Pontinak. Metode yang digunakan adalah metode
JBASICJBASIC Lingkungan kerja berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kepuasan kerja intrinsik. Kompetensi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadapLingkungan kerja berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kepuasan kerja intrinsik. Kompetensi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap