ITKESWHSITKESWHS

Abdimas MedikaAbdimas Medika

Masa remaja merupakan suatu fase peralihan dari masa anak-anak menuju masa dewasa, dimana proses pengenalan dan pengetahuan tentang reproduksi akan dimulai pada masa ini. Menjaga Kesehatan reproduksi yang meliputi sistem, fungsi dan proses reproduksi adalah hal yang sangat penting bagi remaja, karena merupakan asset dalam jangka panjang. Kurangnya edukasi mengenai kesehatan reproduksi, dapat memicu terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan, seperti penyakit menular seksual, kehamilan diluar nikah dan aborsi yang dapat menghilangkan nyawa remaja. Tujuan dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah terjadi peningkatan pengetahuan remaja tentang Kesehatan reproduksi baik wanita maupun pria. Metode: Pendekatan pelaksanaan PkM ini adalah survey cross sectional, yang melibatkan 32 peserta, berlangsung pada bulan Februari 2020. Pengumpulan data menggunakan kuesioner yang diukur baik sebelum dan setelah dilakukan penyeluhan kesehatan. Hasil: Terdapat Peningkatan Pengetahuan sebeum dan setelah dilakukan penyuluhan Kesehatan, dan selama penyuluhan dilaksanaka peserta kooperartif dan aktif bertanya. Rekomendasi: kegiatan Pengabdian masyarakat dapat dilakukan lebih lanjut dan perlu kerjasama lintas program.

Program Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat mengenai Kesehatan reproduksi bagi remaja memberikan hal positif terhadap siswa, siswa kooperartif, antusias dan terdapat peningkatan pengetahuan dalam memahami Kesehatan reproduksi.

Penelitian lanjutan dapat mengeksplorasi dampak terukur dari frekuensi penyuluhan kesehatan reproduksi terhadap perubahan perilaku remaja dalam jangka panjang. Selain itu, penting mempelajari peran media digital sebagai platform alternatif penyampaian edukasi kesehatan reproduksi yang lebih menjangkau generasi milenial. Studi lebih lanjut juga diperlukan untuk mengevaluasi efektivitas model kolaborasi lintas sektor (dinas kesehatan, pendidikan, dan organisasi sosial) dalam memperluas cakupan layanan edukasi reproduksi di lingkungan sekolah menengah.

  1. #anak usia sekolah#anak usia sekolah
  2. #pengetahuan remaja#pengetahuan remaja
Read online
File size745.49 KB
Pages5
Short Linkhttps://juris.id/p-2c9
Lookup LinksGoogle ScholarGoogle Scholar, Semantic ScholarSemantic Scholar, CORE.ac.ukCORE.ac.uk, WorldcatWorldcat, ZenodoZenodo, Research GateResearch Gate, Academia.eduAcademia.edu, OpenAlexOpenAlex, Hollis HarvardHollis Harvard
DMCAReport

Related /

ads-block-test