UNIKUUNIKU

Prosiding FahutanProsiding Fahutan

Kampus IPB University mencakup areal seluas 257 ha, terletak sepuluh kilometer ke arah barat dari Kota Bogor dan Kebun Raya Bogor. Lingkungan kampus yang masih asri ini dikelilingi tiga sungai yaitu Sungai Ciapus, Sungai Cisadane, dan Sungai Cihideung, masing-masing merupakan batas alam yang terletak di sebelah utara, barat, dan selatan Kampus IPB University. Topografi kampus bervariasi, mulai datar di sebelah timur dan selatan, bergelombang, terjal dan curam di sebelah utara dan barat. Terdapat beberapa tipe habitat di kampus ini yaitu habitat danau dan rawa, vegetasi riparian, anak-anak sungai, arboretum, kebun percobaan, semak belukar, dan padang rumput. Lebih dari dua-pertiga kawasan Kampus IPB University merupakan ruang terbuka hijau. Terdapatnya beberapa tipe habitat serta masih luasnya ruang terbuka hijau di kampus ini mendukung kehidupan beragam jenis tumbuhan dan satwa. Biodiversitas di Kampus IPB University telah didokumentasikan secara berkelanjutan dalam kurun waktu 20 tahun terakhir. Sampai dengan tahun 2021 tercatat sebanyak 22 spesies mamalia, 99 spesies burung, 12 spesies amfibi, 38 spesies reptil, 128 spesies kupu-kupu, dan 173 spesies tumbuhan. Selain itu tercatat sebanyak 127 spesies tumbuhan obat, dan 40 spesies bambu. Karena tingginya keanekaragaman hayati tersebut Kampus IPB University dideklarasikan sebagai Kampus Biodiversitas dan Kampus Hijau, Green Campus pada Hari Biodiversitas Dunia pada 22 Mei 2011. Biodiversitas menjadi pilar utama keberadaan green campus, dimana seluruh sivitas akademika IPB University berkomitmen untuk menjaga dan melestarikan keanekaragaman hayati di lingkungan kampus.

Kampus IPB University yang terdiri dari beragam tipe habitat memiliki biodiversitas yang tinggi.Tercatat 22 jenis mamalia, 99 jenis burung, 12 jenis amfibi dan 38 jenis reptil, 128 jenis kupu-kupu, 173 jenis tumbuhan, lebih dari 40 jenis bambu dan 127 jenis tumbuhan berkhasiat obat di kampus IPB University.Biodiversitas merupakan pilar utama IPB Green Campus dan menjadi keunggulan komparatif yang dimiliki Kampus IPB.Kampus dengan biodiversitas yang tinggi dan RTH yang luas menjadi elemen penting dalam kondusifnya kegiatan belajar mengajar di kampus yang pada gilirannya akan menghasilkan generasi muda terdidik yang unggul dalam penguasaan ilmu pengetahuan, teknologi, dan pelestarian lingkungan serta berkontribusi positif dalam pengabdian kepada masyarakat dan bangsa.

Penelitian lanjutan dapat mengarah pada pengembangan metode monitoring biodiversitas yang lebih efektif dan terintegrasi dengan teknologi informasi, seperti penggunaan drone dan sensor untuk pemantauan populasi satwa dan tumbuhan secara real-time. Selain itu, studi lebih lanjut dapat dilakukan untuk mengeksplorasi dampak perubahan iklim terhadap biodiversitas di kampus IPB University, dengan fokus pada adaptasi spesies terhadap kondisi lingkungan yang berubah. Penelitian juga dapat mengembangkan model pembelajaran berbasis biodiversitas untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi sivitas akademika dalam menjaga keanekaragaman hayati di lingkungan kampus.

Read online
File size253.32 KB
Pages11
Short Linkhttps://juris.id/p-1yH
Lookup LinksGoogle ScholarGoogle Scholar, Semantic ScholarSemantic Scholar, CORE.ac.ukCORE.ac.uk, WorldcatWorldcat, ZenodoZenodo, Research GateResearch Gate, Academia.eduAcademia.edu, OpenAlexOpenAlex, Hollis HarvardHollis Harvard
DMCAReport

Related /

ads-block-test