NUSAMANDIRINUSAMANDIRI

Jurnal AbdiMas Nusa MandiriJurnal AbdiMas Nusa Mandiri

Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) merupakan hal wajib yang dilakukan oleh dosen, karena mengusung tridharma perguruan tinggi. Pelaksanaan PKM kali ini melibatkan mitra dari Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Yayasan Arrahman Parung Bogor. Masalah yang dihadapi oleh PKBM ini adalah tidak tersedianya lab untuk praktek komputer, sedangkan di era sekarang ini penggunaan komputer sudah menjadi bagian dari pekerjaan yang tidak terpisahkan. Untuk mengatasi masalah tersebut, team PKM memberikan solusi yaitu memberikan pelatihan komputer dasar dengan memanfaatkan aplikasi Adobe Illustrator agar anak-anak di PKBM Yayasan Arrahman Parung Bogor mendapat pengalaman mengoprasikan komputer untuk teknik dasar pengoprasian. Untuk meningkatkan kualitasnya selain mengajarkan dasar-dasar penggunaan Adobe Illustrator, pada pelatihan ini juga memberikan pelatihan pembuatan surat lamaran kerja dengan memanfaatkan aplikasi ini. Selain pelatihan, peserta nantinya akan mendapatkan sertifikat juga yang bisa dimanfaatkan sebagai surat pendamping ijazah. Berdasarkan pada pelatihan ini para peserta dapat meningkatkan kualitas ilmunya dibidang ICT khususnya pada pembuatan CV dengan menggunakan Adobe Illustrator. Hasil yang diperoleh dari kegiatan PKM ini terbagi kedalam dua kategori yaitu penilaian terhadap peserta dan team pelaksana. Pada penilaian terhadap peserta, perolehan nilai rata-rata post-test sebesar 51% dengan nilai maksimal 10 dari range 0-10, kemudian perolehan nilai terhadap team pelaksana diperoleh nilai paling tinggi yaitu pada pemberian sarana dan prasarana sebesar 71%.

Kegiatan pelatihan dilaksanakan dalam tiga tahapan yaitu pre-test, tutorial dan post-test.Pada penyampaian tutorial secara learning by doing, materi pelatihan yang disampaikan meliputi tips membuat CV yang baik dan menarik, pembuatan blok sketsa area dan terakhir mengisian konten CV di dalam Adobe Illustrator.Hasil evaluasi dari pelatihan ini memperlihatkan bahwa para peserta memiliki tingkat kepuasan yang baik terhadap kegiatan tutorial yang diberikan dengan persentase kepuasan sebesar 91% untuk nilai gabungan sangat baik dan baik.Kegiatan pengabdian masyarakat ini berlangsung dengan lancar dan memberikan manfaat kepada masyarakat terutama untuk anak-anak yang tergabung dalam PKBM Yayasan Arrahman Parung-Bogor.

Penelitian lanjutan dapat mengkaji efektivitas penggunaan aplikasi Adobe Illustrator sebagai media pembelajaran digital bagi kelompok pendidikan formal dan non-formal di wilayah dengan keterbatasan infrastruktur teknologi. Selain itu, perlu dilakukan studi evaluasi dampak jangka panjang pelatihan desain CV terhadap peningkatan daya saing pekerjaan peserta. Studi tambahan also dapat mengidentifikasi perbandingan antara penerapan Adobe Illustrator dengan perangkat lunak lain dalam konteks pengembangan keterampilan digital bagi komunitas miskin.

  1. #karang taruna#karang taruna
  2. #pengabdian masyarakat#pengabdian masyarakat
Read online
File size764.25 KB
Pages6
Short Linkhttps://juris.id/p-2H9
Lookup LinksGoogle ScholarGoogle Scholar, Semantic ScholarSemantic Scholar, CORE.ac.ukCORE.ac.uk, WorldcatWorldcat, ZenodoZenodo, Research GateResearch Gate, Academia.eduAcademia.edu, OpenAlexOpenAlex, Hollis HarvardHollis Harvard
DMCAReport

Related /

ads-block-test