UPN VeteranUPN Veteran
Dinamika Governance : Jurnal Ilmu Administrasi NegaraDinamika Governance : Jurnal Ilmu Administrasi NegaraProgram (BLT-DD) merupakan program bantuan yang dikeluarkan pemerintah dengan tujuan untuk meminimalisir kesenjangan yang terjadi pada masyarakat kurang mampu disetiap desa. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui Evaluasi program (BLT-DD) kepada masyarakat di Desa Dauh Puri Kaja Kota Denpasar. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Penelitian ini menggunakan 6 indikator evaluasi, yaitu; Efektivitas, Efisiensi, Kecukupan, Pemerataan, Responsivitas, dan Ketepatan. Data penelitian ini diperoleh dari observasi, wawancara dengan 5 orang informan, dokumentasi, dan data sekunder lainnya. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan program (BLT-DD) kepada masyarakat di Desa Dauh Puri Kaja Kota Denpasar telah dilaksanakan dengan cukup baik dalam mengimplementasikan Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (PDTT) Republik Indonesia Nomor 13 Tahun 2023 Tentang Petunjuk Operasional Atas Fokus Penggunaan Dana Desa untuk pelaksanaan program (BLT-DD) pada tahun 2024. Terbukti masyarakat merasa diringankan atas dana yang diberikan disetiap bulannya. Pelaksanaan sudah menunjukan ketepatan dari sasaran bantuan, kemerataan bantuan yang mampu disalurkan oleh pihak desa kepada masyarakat yang kurang mampu, serta pihak pemerintah yang selalu responsif atas keluhan atau permasalahan yang dilaporkan oleh masyarakat. Tetapi, masih adanya kendala masalah data dari pihak pemerintah pusat dan desa sering berbeda mengenai data (KPM) sehingga hal ini menimbulkan adanya keterlambatan waktu pencairan bantuan diawal tahun.
Berdasarkan hasil penelitian yang peneliti lakukan mengenai pelaksanaan program Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) kepada masyarakat di Desa Dauh Puri Kaja Kota Denpasar yang menyatakan bahwa pelaksanan program (BLT-DD) yang dilaksanakan di Desa Dauh Puri Kaja Kota Denpasar sudah bisa dinilai efektif, dibuktikan dengan dampak keringanan beban yang dirasakan masyarakat atas dana yang disalurkan.Dana tersebut terbukti membantu pihak (KPM) dalam menambah cadangan persiapan dana untuk pembiayaan kebutuhan keluarga sehari-hari, terutama dalam masa-masa sulit seperti saat ini.Pelaksanaan yang diterapkan oleh pihak desa sudah terbukti mengikuti SOP acuan dari Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (PDTT) Republik Indonesia Nomor 13 Tahun 2023 Tentang Petunjuk Operasional Atas Fokus Penggunaan Dana Desa untuk pelaksanaan program (BLT-DD) pada tahun 2024 dengan penerapan mekanisme, ketentuan kriteria, syarat-syarat yang sudah diterapkan dengan baik.Tetapi, masih adanya beberapa permasalahan yang terjadi dalam pelaksanaannya.Seperti Masih adanya keluhan yang dialami pihak stakeholder desa karena sering terjadinya perbedaan data (KPM) yang dimiliki pihak pemerintah pusat karena pembaharuan data yang terbilang lama yaitu satu tahun sekali.Waktu dari penyaluran program (BLT-DD) ini terbilang masih mengalami keterlambatan dari jadwal yang ditetapkan dan belum efisien.Karena penyelesaian pelaporan yang hanya dikerjakan oleh dua staf saja.
1. Penelitian lanjutan dapat dilakukan untuk mengkaji penggunaan teknologi digital dalam penyamaan data antara pemerintah pusat dan desa guna mengurangi keterlambatan pencairan bantuan. 2. Penelitian tentang dampak jangka panjang BLT-DD terhadap penurunan angka kemiskinan di desa perlu dilakukan untuk mengevaluasi efektivitas program. 3. Studi lanjutan dapat fokus pada partisipasi masyarakat dalam pengawasan pelaksanaan BLT-DD untuk memastikan transparansi dan akuntabilitas. Dengan menggabungkan inovasi teknologi, analisis dampak jangka panjang, dan penglibatan masyarakat, penelitian lanjutan dapat memberikan solusi lebih komprehensif untuk meningkatkan efisiensi dan keadilan dalam distribusi bantuan sosial.
| File size | 425.94 KB |
| Pages | 8 |
| DMCA | ReportReport |
Related /
UPN VeteranUPN Veteran Kebijakan ini terbukti meningkatkan pendapatan masyarakat sebesar 20–30% dan mendorong diversifikasi ekonomi lokal, meskipun masih terdapat kesenjanganKebijakan ini terbukti meningkatkan pendapatan masyarakat sebesar 20–30% dan mendorong diversifikasi ekonomi lokal, meskipun masih terdapat kesenjangan
UPN VeteranUPN Veteran Penelitian ini membahas strategi PAM Jaya dalam menyediakan air bersih di Rusunawa Sindang, Jakarta Utara, menuju pencapaian SDGs 2030. Penelitian menggunakanPenelitian ini membahas strategi PAM Jaya dalam menyediakan air bersih di Rusunawa Sindang, Jakarta Utara, menuju pencapaian SDGs 2030. Penelitian menggunakan
UPN VeteranUPN Veteran Teknik analisis data yaitu berupa reduksi data, pengajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program Hulu ke Hilir DinasTeknik analisis data yaitu berupa reduksi data, pengajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program Hulu ke Hilir Dinas
UPN VeteranUPN Veteran Analisis data dilakukan menggunakan uji validitas, reliabilitas, dan regresi linear sederhana melalui program IBM SPSS Statistik 21. Hasil penelitian menunjukkanAnalisis data dilakukan menggunakan uji validitas, reliabilitas, dan regresi linear sederhana melalui program IBM SPSS Statistik 21. Hasil penelitian menunjukkan
Useful /
UMMUMM 18 Tahun 2020. Kementerian Agama, sebagai kementerian teknis yang bertanggung jawab atas kehidupan beragama, telah menerbitkan beberapa dokumen terkait18 Tahun 2020. Kementerian Agama, sebagai kementerian teknis yang bertanggung jawab atas kehidupan beragama, telah menerbitkan beberapa dokumen terkait
UPN VeteranUPN Veteran Penelitian ini menganalisis implementasi Program Mahameru Walk-Thru menggunakan teori difusi inovasi Everett M. Rogers dengan fokus pada lima indikator:Penelitian ini menganalisis implementasi Program Mahameru Walk-Thru menggunakan teori difusi inovasi Everett M. Rogers dengan fokus pada lima indikator:
UPN VeteranUPN Veteran Kompetensi menjadi faktor penting bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam melaksanakan tugas dan fungsinya terkait dengan penyelenggaraan pemerintahan maupunKompetensi menjadi faktor penting bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam melaksanakan tugas dan fungsinya terkait dengan penyelenggaraan pemerintahan maupun
UPN VeteranUPN Veteran Berdasarkan kerangka kerja tata kelola kolaboratif dan algoritmik (Ansell & Gash, 2008; Zuboff, 2019), penelitian menyoroti ketidakseimbangan kekuatanBerdasarkan kerangka kerja tata kelola kolaboratif dan algoritmik (Ansell & Gash, 2008; Zuboff, 2019), penelitian menyoroti ketidakseimbangan kekuatan