UBUB

Indonesian Journal for Social ResponsibilityIndonesian Journal for Social Responsibility

Perkembangan teknologi informasi yang pesat menuntut dunia pendidikan untuk terus beradaptasi, termasuk pada jenjang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Tantangan utama yang dihadapi saat ini adalah bagaimana memanfaatkan media pembelajaran yang menarik, efektif, dan sesuai dengan karakteristik perkembangan anak-anak. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pelatihan dan pendampingan kepada guru-guru PAUD Dadali dalam membuat infografis sebagai media pembelajaran dengan memanfaatkan aplikasi Canva. Aplikasi ini dipilih karena memiliki keunggulan dibandingkan perangkat desain grafis lainnya, seperti antarmuka yang mudah digunakan dan koleksi template yang relevan untuk kebutuhan edukasi. Hasil dari ini menunjukkan bahwa peserta memperoleh keterampilan baru dalam menggunakan Canva untuk membuat materi ajar. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pengajaran di PAUD Dadali serta mendukung proses pembelajaran yang lebih interaktif dan mudah dipahami oleh anak-anak.

Pelatihan pembuatan infografis untuk media ajar dengan menggunakan aplikasi Canva bagi guru PAUD Dadali memberikan manfaat yang signifikan bagi mitra.Guru-guru di PAUD Dadali memperoleh keterampilan dan pengetahuan tambahan mengenai prinsip desain visual serta penerapannya melalui aplikasi Canva yang mudah diakses dan digunakan.Melalui kegiatan pengabdian masyarakat ini, diharapkan kemampuan dan pengetahuan guru PAUD Dadali terhadap prinsip-prinsip dasar desain komunikasi visual serta keterampilan penggunaan aplikasi Canva dapat diterapkan secara konsisten dalam proses pembelajaran.

Berdasarkan hasil penelitian dan evaluasi yang telah dilakukan, terdapat beberapa saran penelitian lanjutan yang dapat dikembangkan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di PAUD Dadali. Pertama, perlu dilakukan penelitian lebih lanjut mengenai efektivitas infografis yang dibuat dengan Canva dalam meningkatkan pemahaman konsep pada anak usia dini. Penelitian ini dapat mengukur sejauh mana penggunaan infografis dapat meningkatkan kemampuan kognitif dan afektif anak. Kedua, penting untuk mengembangkan modul pelatihan yang lebih komprehensif dan terstruktur, sehingga guru PAUD dapat memperoleh pemahaman yang mendalam tentang prinsip desain visual dan teknik pembuatan infografis yang efektif. Modul pelatihan ini dapat dilengkapi dengan studi kasus dan contoh-contoh infografis yang berhasil diterapkan di berbagai PAUD. Ketiga, perlu dilakukan penelitian mengenai peran Canva sebagai alat kolaborasi dalam pembuatan materi pembelajaran. Hal ini dapat dilakukan dengan melibatkan guru dari berbagai PAUD untuk berbagi ide, desain, dan sumber daya, sehingga tercipta komunitas pembelajaran yang saling mendukung.

  1. PENERAPAN PRINSIP DESAIN KOMUNIKASI VISUAL PADA INSTAGRAM @kpudiy GUNA MEMENUHI KEBUTUHAN INFORMASI |... doi.org/10.55681/jige.v4i3.1076PENERAPAN PRINSIP DESAIN KOMUNIKASI VISUAL PADA INSTAGRAM kpudiy GUNA MEMENUHI KEBUTUHAN INFORMASI doi 10 55681 jige v4i3 1076
  2. PELATIHAN DESAIN MENGGUNAKAN APLIKASI CANVA | Isnaini | SELAPARANG: Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan.... doi.org/10.31764/jpmb.v5i1.6434PELATIHAN DESAIN MENGGUNAKAN APLIKASI CANVA Isnaini SELAPARANG Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan doi 10 31764 jpmb v5i1 6434
  1. #aplikasi canva#aplikasi canva
  2. #desain visual#desain visual
File size861.36 KB
Pages12
DMCAReportReport

ads-block-test