DEPHUBDEPHUB
Jurnal Transportasi MultimodaJurnal Transportasi MultimodaPemberian layanan yang menjamin kenyamanan dan keselamatan pengguna memiliki hubungan erat dengan penerapan Sistem Manajemen Keselamatan (SMK) pada perusahaan penyedia layanan trasnportasi. Penerapan SMK yang berbasis budaya keselamatan dalam pelayanan angkutan umum, sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Perhubungan Republik Indonesia Nomor 85 Tahun 2018, merupakan langkah yang sangat penting dan berlandaskan aspek hukum yang mengatur sektor transportasi di Indonesia. Salah satu jenis angkutan umum yang telah memiliki Standar Operasional Pelayanan (SOP) dan Standar Pelayanan Minimum adalah angkot feeder LRT Musi Emas, yang mulai beroperasi sejak tahun 2022 dan mempunyai tujuh koridor pelayanan. Namun demikian, walaupun telah diterapkan SOP terkait keselamatan berkendara pada angkot feeder LRT Musi Emas tersebut, kecelakaan lalu lintas yang disebabkan oleh kelalaian pengemudi dan faktor lainnya masih kerap terjadi pada angkot feeder LRT Musi Emas. Untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan tersebut, maka perlu dilakukan pemahaman bagaimana pengaruh pelatihan, pengetahuan, manajemen, prosedur dan teknologi keselamatan terhadap perilaku keselamatan operasional angkot feeder LRT Musi Emas. Dalam penelitian ini, dilakukan pengolahan data menggunakan Metode Structure Equation Modelling (SEM) yang menghubungkan antara variabel laten endogen perilaku keselamatan dengan variabel laten eksogen, yaitu pelatihan, pengetahuan, manajemen, prosedur dan teknologi keselamatan, dengan bantuan software Smart-PLS. Berdasarkan kriteria penilaian original sample, t-statistic, dan p-values diketahui variabel-variabel yang berpengaruh positif terhadap perilaku keselamatan operasional angkot feeder LRT adalah pelatihan keselamatan, manajemen keselamatan dan teknologi keselamatan.
Berdasarkan hasil penelitian dan analisis pengujian faktor-faktor yang mempengaruhi keselamatan operasional angkot feeder LRT di Kota Palembang kepada para pramudi angkot feeder, diperoleh kesimpulan bahwa hasil model penelitian ini, menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara variabel pelatihan keselamatan, pengetahuan keselamatan, manajemen keselamatan, dan perilaku keselamatan, serta memiliki pengaruh dari kesadaran pribadi terhadap praktik keselamatan yang dapat memperkuat maupun memperlemah keselamatan operasional angkot feeder LRT.Hasil ini memberikan dasar untuk implementasi strategi keselamatan yang lebih efektif di lingkungan yang diteliti.Berdasarkan hasil analisis goodness of fit terhadap model yang dievaluasi, dapat dinyatakan bahwa model ini menunjukkan tingkat kesesuaian yang sangat baik dengan data observasi.Nilai chi-square sebesar 24,78 dengan p-value 0,05 mengindikasikan bahwa terdapat ketidaksesuaian yang signifikan antara matriks kovariansi sampel dan yang dipasangkan, namun hasil ini masih berada pada batas ambang signifikansi.Secara khusus, nilai RMSEA sebesar 0,022 menegaskan bahwa model ini mampu dengan akurat rendah, yang memperkirakan matriks kovariansi populasi dengan tingkat kesalahan yang rendah, yang mengindikasikan tingkat kesesuaian yang kuat terhadap data observasi.Selain itu, nilai NFI, CFI, GFI, dan AGFI masing-masing adalah 0,981, 0,974, 0,951, dan 0,924, menunjukkan bahwa model mampu secara baik mereplikasi hubungan antar variabel dan mendekati pola nol independensi.Kesimpulan ini memberikan dukungan kuat bahwa model yang dievaluasi dapat diandalkan dalam merepresentasikan struktur kovariansi yang ada dalam data penelitian ini.
Berdasarkan hasil penelitian ini, disarankan untuk melakukan penelitian lanjutan yang berfokus pada pengembangan dan implementasi strategi keselamatan yang lebih komprehensif di lingkungan angkutan umum feeder LRT Musi Emas. Penelitian ini dapat mengeksplorasi cara-cara inovatif untuk meningkatkan budaya keselamatan di kalangan pramudi dan karyawan, serta mengintegrasikan teknologi keselamatan yang lebih canggih. Selain itu, studi lanjutan dapat menyelidiki dampak dari pelatihan keselamatan yang berkelanjutan dan terstruktur terhadap perilaku keselamatan operasional. Dengan demikian, penelitian ini dapat memberikan kontribusi pada peningkatan keselamatan dan kenyamanan pengguna angkutan umum di Palembang.
- A Five-Step Guide to Conducting SEM Analysis in Counseling Research: Counseling Outcome Research and... doi.org/10.1177/2150137811434142A Five Step Guide to Conducting SEM Analysis in Counseling Research Counseling Outcome Research and doi 10 1177 2150137811434142
- Analysis of the Need for Feeder LRT (Light Rail Transit) Palembang City on Jalan Jendral Ahmad Yani |... journal.formosapublisher.org/index.php/fjsr/article/view/2962Analysis of the Need for Feeder LRT Light Rail Transit Palembang City on Jalan Jendral Ahmad Yani journal formosapublisher index php fjsr article view 2962
| File size | 497.31 KB |
| Pages | 11 |
| Short Link | https://juris.id/p-2DX |
| Lookup Links | Google ScholarGoogle Scholar, Semantic ScholarSemantic Scholar, CORE.ac.ukCORE.ac.uk, WorldcatWorldcat, ZenodoZenodo, Research GateResearch Gate, Academia.eduAcademia.edu, OpenAlexOpenAlex, Hollis HarvardHollis Harvard |
| DMCA | Report |
Related /
POLBANPOLBAN 5, TVOC, dan CO hingga mencapai kategori kualitas udara baik dalam waktu 1 jam 19 menit, dengan pengambilan keputusan berbasis logika fuzzy yang mengendalikan5, TVOC, dan CO hingga mencapai kategori kualitas udara baik dalam waktu 1 jam 19 menit, dengan pengambilan keputusan berbasis logika fuzzy yang mengendalikan
UNTARUNTAR Setelah analisis data, rekomendasi disajikan untuk meningkatkan operasi kafetaria lansia di Kabupaten Chiayi. Rekomendasi mencakup strategi untuk memperbaikiSetelah analisis data, rekomendasi disajikan untuk meningkatkan operasi kafetaria lansia di Kabupaten Chiayi. Rekomendasi mencakup strategi untuk memperbaiki
ARSILMEDIAARSILMEDIA Enam fungsi utama HRM yang berkontribusi terhadap kinerja adalah. (1) rekrutmen dan seleksi strategis, (2) pengembangan dan pembelajaran berkelanjutan,Enam fungsi utama HRM yang berkontribusi terhadap kinerja adalah. (1) rekrutmen dan seleksi strategis, (2) pengembangan dan pembelajaran berkelanjutan,
UNCMUNCM Tanpa manajemen sumber daya manusia yang baik, suatu organisasi pada umumnya akan kesulitan dalam mencapai tujuannya, begitu pula dalam lembaga pendidikan.Tanpa manajemen sumber daya manusia yang baik, suatu organisasi pada umumnya akan kesulitan dalam mencapai tujuannya, begitu pula dalam lembaga pendidikan.
STAIDENPASARSTAIDENPASAR Sebagai khalifah di muka bumi, manusia ditugaskan mengelola sumber daya secara adil sesuai dengan ajaran Al‑Quran. Perspektif Al‑Quran menegaskan bahwaSebagai khalifah di muka bumi, manusia ditugaskan mengelola sumber daya secara adil sesuai dengan ajaran Al‑Quran. Perspektif Al‑Quran menegaskan bahwa
LLDIKTI4LLDIKTI4 Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif verifikatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa literasi keuangan dan fintech baik secara parsialMetode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif verifikatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa literasi keuangan dan fintech baik secara parsial
ISNJBENGKALISISNJBENGKALIS Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling, sedangkan jumlah sampel dihitung menggunakan rumus Slovin sehingga diperoleh jumlahTeknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling, sedangkan jumlah sampel dihitung menggunakan rumus Slovin sehingga diperoleh jumlah
STIKES KESDAM UDAYANASTIKES KESDAM UDAYANA Perilaku perawatan diri pasien DM masih rendah dikarenakan kurangnya paparan informasi dan media yang tepat yang dapat dijadikan acuan dalam melakukanPerilaku perawatan diri pasien DM masih rendah dikarenakan kurangnya paparan informasi dan media yang tepat yang dapat dijadikan acuan dalam melakukan
Useful /
DEPHUBDEPHUB Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui faktor berpengaruh sebagai upaya menarik kembali minat masyarakat untuk berjalan kaki. Pengumpulan data penelitianTujuan penelitian adalah untuk mengetahui faktor berpengaruh sebagai upaya menarik kembali minat masyarakat untuk berjalan kaki. Pengumpulan data penelitian
DEPHUBDEPHUB Hasil penelitian menunjukkan bahwa respons penumpang Transjakarta terhadap perubahan tarif relatif rendah, dengan elastisitas yang tidak elastis. WaktuHasil penelitian menunjukkan bahwa respons penumpang Transjakarta terhadap perubahan tarif relatif rendah, dengan elastisitas yang tidak elastis. Waktu
DEPHUBDEPHUB Temuan penelitian ini mengungkapkan pentingnya mengatasi faktor manusia, menumbuhkan budaya keselamatan, dan memanfaatkan solusi teknologi seperti sistemTemuan penelitian ini mengungkapkan pentingnya mengatasi faktor manusia, menumbuhkan budaya keselamatan, dan memanfaatkan solusi teknologi seperti sistem
ISNJBENGKALISISNJBENGKALIS Komunitas ini menjadi wadah saling mendukung beralih ke bisnis halal dan mencari pekerjaan non-ribawi. Fenomena hijrah komunitas Xbank Makassar bermulaKomunitas ini menjadi wadah saling mendukung beralih ke bisnis halal dan mencari pekerjaan non-ribawi. Fenomena hijrah komunitas Xbank Makassar bermula